Setiap tanggal 12 November diperingati sebagai Hari Kesehatan Nasional. Peringatan Hari Kesehatan Nasional ini pertama kali dilakukan pada tahun 1959 dengan aksi penyemprotan nyamuk malaria yang dilakukan secara simbolis oleh Presiden Soekarno. Tahun ini Kementerian Kesehatan mengangkat tema pada perayaan Hari Kesehatan Nasional ke-56 dengan slogan “Satukan tekad untuk Indonesia sehat”.
Sehat dimulai dari diri sendiri. Gaya hidup yang sehat sangat berpengaruh dalam kesehatan kita. Kementerian Kesehatan telah mengembangkan panduan gaya hidup sehat yang bertujuan untuk mencegah penyakit tidak menular. Panduan ini diringkas dalam slogan CERDIK.